Garang Asem Bandeng
Ceritanya sarapan pagi ala pedesaan, padahal emang didesa hehe.. yuk sarapan sama garang asem, dijamin sarapannya makin syeger.
Garang asem, adalah masakan tradisonal khas jawa tengah berkuah santan yang dimasak menggunakan daun pisang, bisa diolah bersama dengan ayam, bandeng, daging, yang pastinya seger banget karena ada belimbing wuluhnya, kali ini pakai bandeng..
Garang Asem Bandeng
Bahan:
- 1 ekor bandeng ukuran besar, bersihkan, potong-potong
- 300 ml santan encer
- 6 buah belimbing wuluh, potong melintang - 3 buah tomat muda, potong melintang
- 6 buah cabai rawit utuh
Bumbu: - 5 butir bawang merah, iris tipis
- 3 siung bawang putih, keprak dan cincang halus
- 10 buah cabai rawit, potong melintang
- 2 buah cabai hijau besar, potong melintang
- 1 cm lengkuas, iris tipis
- 1 ruas jahe, iris tipis
- 2 lembar daun salam, sobek kasar
- 3 lembar daun jeruk, rajang halus
- 1/4 sendok teh merica bubuk - 1 batang daun bawang, rajang kasar
- 1 sendok makan gula pasir
- 2 sendok teh garam
- 1 sendok teh kaldu bubuk
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara membuat:
1) Panaskan minyak di wajan, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, Masukkan potongan bandeng, tuangkan santan.
2) Masukkan cabai rawit, cabai hijau, lengkuas, jahe, dan daun jeruk. kemudian garam, gula, kaldu bubuk dan merica bubuk. Aduk rata. Tutup wajan. Ungkep bandeng hingga empuk dan matang.
3) Masukkan tomat, belimbing wuluh, dan daun bawang. Aduk semua bahan. Cicipi rasanya. matikan api
4) Ambil selembar daun pisang, Layukan daun dengan cara meletakkannya di dalam kukusan yang panas hingga daun lemas. bungkus garang asem bandeng.
5) Kukus garang asem selama 20 menit. Angkat dan sajikan dengan nasi putih hangat. Selamat mencoba!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Yang koment banyak pahala.. hehe