Jumat, 12 Agustus 2016

Ayam Suwir Kecap


Yuk yang lagi cari ide masakan, mungkin ini bisa membantu.. hehe ayam kecap biasa aja, tapi enaknya ayamnya disuwir jadi ga ada tulangnya lagi. 
Ayam Suwir Kecap

Bahan:
1 bagian dada ayam, kukus 25 menit, suwir-suwir
Kecap secukupnya
1 cm lengkuas
1 cm jahe

Bumbu halus:
5 btr bawang merah
3 btr bawang putih
1/2 buah cabe merah
2 buah cabe rawit
2 buah kemiri
Garam secukupnya
Minyak secukupnya

Cara membuat:
1) Goreng bumbu halus sampai matang, angkat, haluskan dengan menambahkan air.
2) Panaskan 1 sdm minyak, tumis bumbu sampai mendidih dan airnya berkurang.
3) Masukkan ayam suwir tambahkan kecap, tes rasa. Tambahkan air sedikit, biarkan sampai air berkurang dan meresap pada ayam, angkat.
4) Sajikan dengan nasi hangat ^^


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Yang koment banyak pahala.. hehe