Bolu Kukus Semangka
Siapa yang tidak asing dengan kue ini? Saya yakin rata-rata sudah mengenalnya.. Bolu kukus mekar ini sering dijumpai dalam jajaran kue tradisional.
Nah kalo ini Bolu kukus mekar dengan motif semangka.. bisa jadi hantaran yang cantik dan unik loh.. Walaupun dasarnya bolu kukus mekar biasa..
.
Bolu Kukus Mekar
2 butir telur
200 gr gula pasir
250 gr terigu
200 ml susu cair
1 sdm Emulsifer/Sp
1 sachet/27gr susu bubuk
1 sdt melon essence
2 sdt strawberry essence
1 sdt pewarna kuning
2 sdm meises/wijen hitam
Cara membuat
1) Kocok semua bahan sampai kental berjejak, lamanya tergantung jenis mixer (kalau saya 15 menit baru kental)
2) Bagi adonan menjadi 4 bagian,beri warna merah,kuning dan hijau, satunya biarkan putih
3) Isi ke dalam cup hingga penuh, dengan lapisan merah terlebih dahulu baru ditaburi dengan meises, beri warna putih dan tutup dengan warna hijau. Beri sedikit pewarna hijau untuk efek kulit.
5) Kukus dengan api besar dan beruap banyak selama 10 menit, jangan lupa tutup pengukusnya dikasih lapisan kain.
Hasil jadi : 18 buah dm bawah 7 cm
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Yang koment banyak pahala.. hehe